Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Kelebihan dan Kekurangan Game PUBG Mobile

Kelebihan dan Kekurangan Game PUBG Mobile - Masbasyir

Game mobile dengan genre battle royal terpopuler adalah PUBG Mobile, game ini memiliki rate paling tinggi dibandingkan game-game genre battle royal lainnya, alasan utama game ini menjadi populer adalah sejak dulu memang sudah memiliki kualitas game yang menarik sejak saat hanya bisa diakses melalui PC. 

Saat game ini bisa dimainkan melalui android, sontak seluruh gamers berbondong-bondong untuk mengunduh game ini melalui perangkat android mereka. Kemudian semakin banyak gamers yang mengakui kualitas dari game ini sangat bagus, kemudian banyak orang yang ikut-ikutan memainkan game ini agar bisa merasakan hal yang sama dengan teman-teman gamers yang lainnya.

Game PUBG ini menyuguhkan pertarungan yang begitu epic diimbangi dengan grafik 3D dan dekorasi round map yang menarik, hal ini menambah kesan eksotis dan penuh tantangan yang bisa dirasakan seperti nyata. Sehingga tidak perlu anda pungkiri lagi bahwa game ini memang sangat keren dan jantan sekali, jadi bila anda seorang laki-laki yang ingin terlihat keren dimata pacar anda cobalah untuk menjadi seorang pro player dari game ini, barang kali skill yang anda miliki membuat pacar anda jadi lebih terpesona dengan anda. 

Sebenarnya para player game ini tidak hanya seorang laki-laki saja, tetapi banyak juga cewek-cewek di luar sana sangat tertarik sekali dengan game ini karena bila ada seorang gamers cewek biasanya sangat mudah sekali memikat hati para lelaki.

Saking banyaknya pengguna game PUBG Mobile ini banyak sekali orang-orang yang membuat komunitas pecinta game ini khususnya untuk di Indonesia, hal ini membuktikan bahwa di Indonesia ini banyak sekali orang-orang yang memainkan dan menggandrungi game satu ini. 

Ada banyak hal menarik yang dimiliki oleh game ini, dari segi tampilan dan juga isi dari game ini sehingga anda tidak akan salah pilih karena sudah menginstal game ini pada ponsel anda, karena game ini merupakan game mobile genre battle royal terbaik. Adapun kelebihan dan kekurangan dari game PUBG ini diantaranya yaitu:

1. Kelebihan Game PUBG Mobile

  • Memiliki tampilan grafik yang super keren
Menampilkan desain 3D pada tampilan grafiknya ternyata data menaikkan rating game ini, karena tidak banyak game mobile lainnya yang memiliki tampilan keren seperti game yang satu ini. Pasalnya game-game keluaran baru banyak sekali yang hanya mengikuti tampilan dari game ini. jika anda ingin mendapatkan tampilan yang lebih keren anda bisa memainkan game ini melalui PC yang anda miliki agar anda bisa puas memainkan game ini karena layarnya yang lebih besar daripada layar ponsel android.

  • Memiliki skin yang sangat komplit
Game ini memiliki skin yang sangat banyak sekali baik itu skin karakter maupun skin perlindungan diri seperti senjata api dan amunisi lainnya, sehingga saat anda bermain game ini akan benar-benar merasa sedang berada di arena perang atau arena tempur, kelebihan lain dengan adanya banyak skin membuat game ini lebih diminati daripada game genre battle royale lainnya, meskipun mereka memiliki keunggulan tersendiri pada game nya namun untuk skin di PUBG mobile inilah yang paling komplit.

  • Memiliki pintu
Selanjutnya kelebihan dari game ini adalah hampir setiap gedung atau setiap rumah penduduk memiliki pintu, sehingga aanda bisa berlindung didalamnya. Dan bisa menghindar atau melindungi diri dari serangan apabila ada penjarahan sebab anda bisa melarikan diri sembari mengunci atau menutup pintu terlebih dahulu agar musuh tidak mudah menyerang anda. selain itu bersembunyi di tempat yang memiliki pintu memang lebih aman, daripada gedung yang tidak berpintu.

2. Kekurangan Game PUBG Mobile

  • Ukurannya terlalu besar
Ukuran dari game ini kurang lebihnya adalah 2 GB sehingga lebih banyak menyita atau memakan kapasitas ruang penyimpanan internal anda, bila anda ingin memainkan game ini di ponsel android dengan spesifikasi yang tidak terlalu tinggi maka anda bisa menggunkan memory card agar bisa membantu ruang penyimpanan anda untuk bisa menampun lebih banyak ruang. Selain itu tampilan grafiknya juga akan turun apabila dimainkan pada ponsel android yang belum memiliki spesifikasi yang cukup tinggi. 

Hal inilah yang menjadi salah satu kekurangan dari game ini, pasalnya memang tidak banyak orang yang berkecukupan untuk membeli barang aatau ponsel yang spesifikasinya tinggi. Namun hal itu tidak perlu anda hiraukan bila memang anda ingin memainkan game ini maka anda dapat mengusahakan agar ponsel anda bisa support dengan menggunakan bantuan atau alternative dari berbagai perlengkapan elektronik lainnya.

  • Membuat ponsel cepat panas
Karena memiliki ukuran yang cukup besar game ini bisa membuat ponsel anda cepat panas, terlebih lagi jika anda menggunakan ponsel anda secara terus menerus tanpa henti untuk bermain game. Kondisi ponsel yang sangat panas akan mempengaruhi kualitas game anda yaitu menjadi mudah nge lag atau macet ketika anda sedang memainkan game yang pada akhirnya bisa membuat anda AFK dan kehilangan kesempatan untuk mendapatkan chicken dinner. Selain itu jika kondisi panas pada ponsel anda terus-terusan terjadi maka dapat membuat ponsel anda jadi cepat rusak.

Demikian kelebihan dan kekurangan yang dimiliki oleh game PUBG mobile, sebelum anda menginstal aplikasi ini pada ponsel anda sebaiknya anda membaca beberapa riview dari game ini agar anda tidak menyesal setelah memasangkan aplikasi game mobile ini pada perangkat anda. 

Post a Comment for "Kelebihan dan Kekurangan Game PUBG Mobile"